Estafet menjadi salah satu nomor paling dinantikan dalam Student Athletics Championships (SAC) Indonesia 2023. Setiap perlombaan nomor estafet selalu memicu sorak-sorai penonton. Banyak yang menyebut bahwa estafet merupakan kompetisi paling seru dalam cabang olahraga atletik. Pun menjadi perlombaan primadona di SAC Indonesia. 

Perlombaan estafet dalam SAC Indonesia berbeda tergantung pada tingkat pendidikannya. Estafet pada tingkat SD adalah 8x50 meter, SMP adalah 5x80 meter, sedangkan SMA adalah 4x100 meter. Semua seru dan asyik. Namun, jika kamu ingin mengikuti perlombaan estafet 4x100 meter, ada ketentuan khusus yang harus kamu pahami. 

Setiap sekolah boleh mendaftarkan tim estafet 4x100M (SMA) sebanyak-banyaknya (tanpa ada maksimum tim). Sekolahmu bahkan boleh mengirimkan sepuluh tim.  Namun, setiap peserta hanya boleh bergabung dalam satu tim. Setiap tim estafet 4x100 meter diperbolehkan mendaftarkan 1 orang cadangan (jika dibutuhkan). 

Peserta yang terdaftar sebagai cadangan di nomor estafet 4x100M, tidak diperbolehkan mengikuti nomor lomba lain yang ada di SAC Indonesia 2023. Selain itu, cadangan juga hanya berlaku pada regional qualifiers. Sehingga, ketika sekolah tersebut melaju ke babak National Championship hanya diizinkan memilih 4 orang pemain. 

Pergantian pemain di estafet 4x100M bisa di lakukan sebelum memasuki rollcall dalam kompetisi di tingkat regional qualifiers. Jika telah melewati rollcall, maka pergantian pemain tidak bisa dilakukan. 

Sebagaimana diketahui, SAC Indonesia akan segera bergulir. Kompetisi atletik pelajar terbesar di Indonesia itu juga akan kembali dengan konsep kompetisi bertingkat. Dimulai di babak regional qualifiers dan National Championship khusus untuk tingkat SMA. Kemudian, juara dari babak National Championship akan mengantongi tiket untuk mengikuti training camp ke luar negeri.

Tahun ini, SAC Indonesia akan kembali melombakan lari jarak pendek (sprint), lari jarak menengah (middle distance), lari estafet (relays), lompat jauh (long jump) dan tolak peluru (shot put). Serta satu supporting event, yakni Kids’ Athletics. Pendaftaran Sumatera Qualifiers, Bali Nusra Qualifiers dan West Java Qualifiers juga telah dibuka. (*)

  RELATED ARTICLES