Tim estafet SMA Pasundan 1 Bandung saat bersaing dalam Energen Champion SAC National Championship

Sekolah runner up estafet 4x100 meter putri West Java Qualifiers 2022, SMA Pasundan 1 Bandung, akan kembali bersaing di Energen Champion SAC Indonesia 2023. 

Tahun ini, sekolah tersebut mengirimkan peserta lebih banyak daripada tahun sebelumnya. Menurut guru PJOK sekolah tersebut, Randi Sulaeman, SMA Pasundan 1 Bandung siap bersaing dengan jumlah pasukan lebih banyak. Mereka mendelegasikan total 16 pelajar di berbagai nomor. Di antaranya, estafet putra dan putri, 100 meter putra dan putri, lompat jauh dan tolak peluru. 

"Karena ada perolehan juara tahun lalu maka anak-anak semakin semangat untuk ikut berkompetisi lagi. Tahun lalu tim estafet kami berhasil ke Jakarta, lalu alur dan jenjangnya jelas ke depannya seperti apa," ungkap Randi. 

Tidak ada strategi khusus bagi SMA Pasundan 1 Bandung untuk berlaga di Energen Champion SAC Indonesia 2023 West Java Qualifiers. Hanya saja, mereka bersaing lebih intens daripada biasanya. "Apalagi ini juga sudah semakin dekat kompetisinya. Skuad SMA Pasundan 1 Bandung intens berlatih menekankan stamina dan stamina," lanjut Randi. 

Skuad SMA Pasundan 1 Bandung akan bersaing di Energen Champion SAC Indonesia 2023 West Java Qualifiers. Yang akan digelar pada 22-24 September 2023, di Stadion Arcamanik, Bandung. 

Baca Juga: Syifa dari SMA Pasundan 1 Kantongi Banyak Evaluasi untuk SAC Indonesia 2023

Energen Champion SAC Indonesia merupakan hasil kerjasama PB PASI dan DBL Indonesia. Pada penyelenggaraan musim lalu, Energen Champion SAC Indonesia berhasil menggaet 31 ribu pelajar lebih dari 2000 sekolah dari seluruh Indonesia. Diharapkan tahun ini SAC Indonesia kembali menjadi wadah bagi anak-anak Indonesia untuk terus aktif mempopulerkan olahraga atletik.

Dalam penyelenggaraan musim perdana, Energen Champion SAC Indonesia 2022 West Java Qualifiers diikuti oleh lebih dari empat ribu pelajar. Sebanyak 32 di antara jumlah tersebut melaju ke babak National Championship. Di babak puncak, dua wakil Jawa Barat berhasil menjuarai Energen Champion SAC National Championship. Mereka adalah Bayanillah dari SMAN 7 Cirebon di nomor tolak peluru, dan Yogi Saputra dari SMAN 1 Surade di nomor 100 meter putra. 

Energen Champion SAC Indonesia 2023 akan kembali dengan konsep kompetisi bertingkat. Dimulai di babak regional qualifiers dan National Championship. Juara dari babak regional qualifiers dari masing-masing daerah untuk tingkat SMA/Sederajat akan dilombakan di tingkat nasional dalam babak National Championship. Kemudian, juara dari babak National Championship akan mengantongi tiket untuk mengikuti training camp ke luar negeri. (*)

  RELATED ARTICLES