Para juara energen champion SAC National Championship

Sebanyak 16 Champion SAC dari Energen Champion SAC National Championship akan menjalani training camp (TC) ke Australia. TC tersebut akan digelar mulai 1-9 Maret di Perth, Australia. Total 16 peserta itu berasal dari hampir semua nomor lomba. Mulai dari sprint, relays, middle distance, long jump dan shot put

Pemilihan Perth sebagai lokasi training camp ke Australia bukan tanpa alasan. Kota paling terang di dunia tersebut memiliki sports science yang diakui. Selain itu, para juara National Championship mendapatkan invitasi dalam sebuah kejuaraan bernama Western Australia State Championship.  

"Begitu dengar kabar ada invitasi di Western Australia State Championship kita penasaran banget di sana bakal ngapain aja. Soalnya sudah kepo timeline acaranya," ungkap Syalsabila Aprilianti, Champion SAC di nomor tolak peluru putri dari SMAN 3 Tegal. 

Hal serupa juga diungkapkan oleh Firli Sahputra dari SMKN 2 Medan. Champion SAC di nomor lompat jauh putra. Firl mengaku tak sabar untuk mengikuti serangkaian training camp di Australia. "Saya bertanya-tanya terus, seperti apa ya kejuaraan di luar negeri itu, pengen lihat dan merasakan dari dekat, saya mengiranya bagus, hehehe," katanya.

TC ke Australia merupakan reward bagi mereka yang berhasil menjuarai National Championship. Yang tuntas digelar pada Januari lalu. Juara yang melakukan TC ke Australia juga telah berhasil bersaing dengan 31.125 pelajar lainnya dalam babak regional qualifiers

Total 16 peserta itu terdiri dari enam wakil Central Java Qualifiers, lima wakil East Java Qualifiers, dua West Java Qualifiers, satu Kalimantan Qualifiers, satu North Sumatera Qualifiers dan satu Bali Nusra Qualifiers. Mereka akan menjalani rangkaian acara training camp selama hampir delapan hari. 

Baca Juga: Inilah Champion SAC yang Berangkat ke Australia!

Energen Champion SAC Indonesia tahun 2022 telah sukses digelar. Kompetisi tersebut sebelumnya menjaring pelajar bertalenta dari sembilan Regional Qualifiers. Yakni Bali Nusa Tenggara (Mataram), Papua (Mimika), Yogyakarta (Yogyakarta), Kalimantan (Banjarmasin), East Java (Surabaya), North Sumatera (Medan), DKI Jakarta Banten (Jakarta), West Java (Bandung) dan Central Java (Semarang). 

Energen Champion SAC Indonesia merupakan kompetisi atletik paling akbar di Indonesia. Acara ini diadakan oleh Energen Champion, bekerja sama dengan Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) dan DBL Indonesia. Energen Champion adalah minuman cokelat berenergi yang mengandung susu dan telur dari Mayora. (*)

  RELATED ARTICLES